May 12, 2020

Sejatinya DIRI dan CINTA Sejati

Sejatinya CINTA itu hadir kala DIRI butuh Persemaian untuk bergerak, tumbuh, dan berkembang,  menjadi versi yang lebih baik dari DIRI yang sebelumnya. Energi CINTA sejati ketika berhasil dibangkitkan di dalam Diri akan membantu siapapun yang memilikinya berkoneksi dengan setiap elemen yang menyusun Sang Diri. Hingga body, mind, soul, heart, dan spiritnya dapat saling terintegrasi dan membuka semua kunci2 potensi yang tersembunyi dalam DIRI. 

Setiap potensi yang terbuka pada gilirannya akan mengajak Sang DIRI membuka koneksi dengan individu lain yang memiliki vibrasi, frekuensi, dan energi yang dapat saling mengaktivasi, hingga terjalin kolaborasi dan kolaboraksi dengan formulasi paling tepat guna.  Sesuai rencana semesta kala memunculkan setiap koneksi di kehidupan kita sehari2, yang berpotensi melahirkan dialektika transenden, hingga semesta dapat terus berevolusi melalui proses tumbuh kembang setiap Jiwa di dalamnya. 

Ketika cinta yang dirasa begitu agung itu ternyata belum berhasil membuat dirimu atau diri siapapun yang sepertinya tengah kau cintai terupgrade menjadi versi yang lebih baik, maka ada baiknya sesuatu yang kau kira cinta itu dievaluasi dengan cermat. Bisa saja itu cuma ilusimu saja, buah dari kelaparan jiwa yang kau abaikan. Pikiranmu hanya kau sibukkan dengan menuruti gejolak emosi dan nafsu sesaat, membuatmu terus berputar2 di tempat yang sama dari waktu ke waktu. Begitu sarat sensasi tetapi gagal membuatmu memenuhi panggilan jiwa untuk menyelami kesejatian Sang Diri. 

Jika dalam perjalananmu menemukan CINTA yang terpaksa harus kau telan lagi2 hanyalah serangkaian elegi dan nelangsa, maka bisa dipastikan rasa yang selama ini kau kira Cinta itu bukanlah CINTA.  Saat itu terjadi bercerminlah, kemudian masuk ke sudut terdalam jiwa, periksalah apa bangunan CINTA Sejati sudah berhasil tegak di dalam Diri.

Sesungguhnya hanya manusia yang berhasil menyelami rahasia tentang cara menyempurnakan bangunan CINTA Sejati di tengah kisah tak sempurna menemukan sejatinya Diri yang akan selalu disuguhkan Sang Hidup, memiliki peluang memahami caranya membantu Jiwa lain menemukan Cinta Sejati bagi Dirinya. Sedang koneksi dengan Individu lain hanyalah Cermin untuk menemukan lubang2 di Jiwa dalam perjalanan menegakkan Sang DIRI Sejati dan menemukan Sejatinya CINTA. 

Selamat melanjutkan perjalanan menapaki kehidupan yang terkini, semoga segera menemukan alasan untuk terlahir kembali.

*Makasiiiih diskusinya yak....


No comments:

Post a Comment

Wings of The Pheonix

The stars knew how long I've been wandering to find the heart that beats in tandem with mine.. The sun noticed how far I'd like to t...